Aris Handoko Pimpin KPPDK Rutan Magetan

Koperasi Pegawai Republik Indonesia Koperasi Pegawai Pengayoman Departemen Kehakiman (KPRI KPPDK) Rutan Magetan Kanwil Kemenkumham Jatim kembali dipimpin Aris Handoko sebagai hasil keputusan rapat anggota tahunan (RAT) KPPDK yang berlangsung pada Selasa (29/3/2022).

Berikut susunan pengurus terbaru hasil RAT tahun buku 2021. Aris Handoko sebagai ketua, Hendro sebagai sekretaris, Sri Ismini sebagai bendahara, Yeni Kristiana sebagai bendahara dua, dan Novan Rohma sebagai anggota.

Rapat anggota tidak berlangsung di aula rutan seperti biasanya, tetapi di ruang pelayanan tahanan karena aula rutan sedang direnovasi seperti dilansir rutanmagetan.com.

Kegiatan diikuti 50 orang anggota koperasi. Sejumlah tamu undangan juga hadir seperti Kepala Pusat Koprasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI) Kabupaten Magetan Musriono, Kepala Kantor Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Magetan Sukartini, dan Ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Magetan Sutikno.

Pembina KPRI KPPDK Rutan Magetan Eries Sugianto dalam uraiannya mengungkapkan bahwa agenda inti rapat adalah pembentukan kepengurusan baru. 

“Hari ini kami akan mengagendakan pergantian pengurus koperasi, mohon petunjuknya dan arahannya dari bapak Kepala Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI) Kabupaten Magetan terkait bagaimana mekanisme pergantian pengurus koperasi di Rutan Kelas IIB Magetan," terang Eries.

Eries berharap pengurus terpilih dapat membuat koperasi lebih maju dan dapat mensejahterakan anggotanya.

Kepala Kantor Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Magetan Sukartini dalam sambutannya menyatakan  KPPDK Rutan Magetan termasuk koperasi sehat.

“KPRI KPPDK Rutan Magetan masuk dalam koperasi yang dikategorikan sehat, aktif dan sangat bagus. Semoga di kepengurusan yang baru nanti membuat koperasi Rutan Magetan semakin maju dan lebih baik."

(Susan/foto : istimewa).

Kategori
DINAMIKA

Artikel Terkait

Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar