Dua Layanan Baru Koperasi BAM
Kendati pandemi masih melanda, tidak menyurutkan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Bina Auladi Mandiri (BAM) yang berlokasi di Jalan Tapos, Depok, Jawa Barat (Jabar).
Setidaknya ada dua layanan baru koperasi yang baru berdiri pada 2016 dan beranggotakan 2.586 orang pada tahun ini. Hal itu diungkapkan secara tertulis oleh
Ketua KSPPS BAM Muhammad Yusuf. Dikatakan Yusuf tahun ini ada dua inovasi sebagai bentuk komitmen dalam melayani masyarakat.
Layanan pertama yakni digitalisasi. Dengan digitalisasi, KSPPS kini memiliki sistem database terintegrasi seperti dilansir ekbis.sindonews.com.
"Ini untuk memudahkan dan mengefisiensikan waktu baik anggota, maupun petugas pada saat kumpul rembug. Dengan demikian, baik petugas maupun anggota bisa memaksimalkan waktunya," tutur Yusuf dalam keterangan tertulis pada Kamis (10/3/2022).
Layanan kedua yakni Siber alias simpanan berencana. Dijelaskan Yusuf program siber adalah simpanan yang disetorkan oleh anggota dan sudah direncanakan baik dari sisi jumlah akhir, waktu penarikan dan alokasinya.
"Setorannya ini dibayarkan setiap pekan, produk ini terdiri dari simpanan ramadhan (SiRha), simpanan qurban (SiQur), simpanan haji dan umrah (SiHajj), simpanan pendidikan (SiDik), simpanan terencana (SiRen), dan simpanan rmas syariah (SiMasSya)," terang Yusuf.
Ditambahkan Yusuf Siber menjadi salah satu strategi KSPPS menjangkau lebih banyak masyarakat.
"Sesuai visi koperasi, KSPPS BAM berkomitmen terus berkontribusi bagi perekonomian anggota serta masyarakat luas, melalui program layanan dan melalui program layanan dan pendampingan usaha dan program sosial," pungkasnya.
(Susan/foto : istimewa)
Komentar