Penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada penghujung tahun 2022 yakni per 14 Desember 2022 telah mencapai Rp 345,55 triliun.
Berdasarkan data dari Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) kredit berbunga rendah tersebut telah digulirkan kepada 7,20 juta pelaku usaha.
Asisten Deputi Pembiayaan Usaha Mikro Deputi Bidang Usaha Mikro Kemenkop UKM Irene Swa Suryani mengungkapkan pada 2022 pemerintah menargetkan penyaluran KUR sebesar Rp 373,17 triliun seperti dilansir kontan.
Dengan demikian realisasi KUR secara nasional mencapai 92,6 persen pada 2022.
Dari total penyaluran KUR tersebut, sekitar Rp 10,495 triliun dialokasikan kepada 173.361 debitur di Sumatera Selatan.
(Susan/ilustrasi : Susan)
Sumber : https://wartakoperasi.net/realisasi-kur-rp-345-55-triliun-detail-446095