Primer Koperasi Lanud TGKH Makassar harus mampu bergerak dalam dua peran. Pertama, aktif mewujudkan kesejahteraan anggota beserta keluarganya tanpa memprioritaskan keuntungan yang diperoleh.
Kedua, harus mampu berperan sebagai entitas yang mengimplementasikan prinsip usaha murni dengan manajemen profesional guna menunjang fungsi basic-nya yakni melayani kebutuhan anggota secara menyeluruh.
Hal itu diungkapkan Komandan Lanud TGKH. M. Zainudin Abdul Madjid (ZAM) Kolonel Pnb Khairun Aslam saat memberikan sambutan rapat anggota tahunan (RAT)Primer Koperasi TNI Angkatan Udara (Primkopau) Lanud TGKH di GOR Hercules Lanud ZAM Mataram pada Kamis (24/2/2022).
“Pembentukan primer koperasi Lanud ZAM sebagai salah satu sarana untuk mewujudkan kesejahteraan anggota beserta keluarganya, maka setiap personel yang bekerja wajib mengabdikan dirinya untuk mewujudkan ke arah yang lebih baik,” papar Zainuddin seperti dilansir tni-au.mil.id.
Dia berharap dari kegiatan RAT tersebut akan diperoleh gagasan positif, konkrit serta dapat dilaksanakan sesuai dengan situasi dan kondisi.
Hadir dalam RAT hari itu antara lain Kepala Bidang Pembinaan Koperasi NTB Drs. H. Muksin., M. M., para Kadis, Dansatpomau, Kaintel, perwakilan dari Perwira, Bintara, Tamtama, PNS Lanud ZAM.
(Susan/foto : istimewa)
Sumber : https://wartakoperasi.net/kesejahteraan-anggota-yang-utama-detail-441300