Indonesia Micro Finance Expert Associations (IMFEA) atau asosiasi ahli ekonomi mikro, melalui salah satu badan bentukannya, IMFEA Institute, membantu menginisiasi Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK), di Jombang, Jawa Timur, hari ini (5/9).
Dituturkan Ketua IMFEA Dr. Ahmad Subagyo melalui grup forum komunitas IMFEA, acara tersebut dihelat secara tatap muka dan gratis (quota ditentukan).
Hadir sebagai partisipan, 20 Koperasi Simpan Pinjam dan 2 Bank Perkreditan Rakyat (BPR). Masih menurut Subagyo, rencananya Selasa (6/9), PBK akan dilanjutkan dengan Uji Sertifikasi dari LSP Microfinance Indonesia untuk Skema Pelaksanaan Proses Pinjaman. (Prio)