Sekretaris IKPRI Hadiri RAK KKGJ Secara Virtual

Sekretaris Induk Koperasi Pegawai Republik Indonesia (IKPRI) Zaenal Arifin, A.Pi, M.Si hadir secara virtual melalui aplikasi zoom dalam rapat anggota khusus (RAK) Koperasi Keluarga Guru Jakarta (KKGJ) pada Jumat (9/12/2022). 

Rapat anggota khusus tentang rencana kerja dan anggaran pendapatan belanja Koperasi yang berdiri pada 1953 itu berlangsung secara virtual diikuti oleh pengurus dan pengawas KKGJ secara offline dan anggota secara daring.

Selain Sekretaris IKPRI,  hadir juga tamu undangan lain yakni Kepala Dinas Pendidikan  Provinsi DKI Jakarta Nahdiana, S.Pd., M.Pd.

Pembukaan rapat anggota diisi dengan uraian dari Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Ketua KKGJ, dan Sekretaris IKPRI dilanjutkan dengan pembacaan doa.

Sekretaris IKPRI Zaenal Arifin  dalam uraiannya berpesan agar pengurus KKGJ dalam mengelola keuangan koperasi tetap memperhatikan prinsip kehati-hatian.

"Kehati-hatian perlu dilakukan. Seperti dalam unit simpan pinjam dalam memberikan pinjaman perlu memperhatikan 5C. Character, capacity, capital collateral, condition."

Zainal juga mengingatkan ketatnya persaingan bisnis SPBU dan gas. Banyaknya pelaku sejenis di lapangan membuat bisnis ini sangat kompetitif.

Saat ini KKGJ mengelola bisnis SPBU, gas, minimarket dan unit simpan pinjam (USP). Dari bisnis tersebut, KKGJ menargetkan perolehan sisa hasil usaha (SHU) Rp 3,3 miliar.

Dalam paparannya Zaenal juga menyoroti perihal moratorium pegawai yang berpengaruh terhadap keanggotaan KKGJ.

"Untuk mempertahankan jumlah keanggotaan, saya berharap guru P3K bisa direkrut menjadi anggota koperasi. Alhamdulillah Kepala Dinas Pendidikan menghimbau guru P3K, PNS menjadi anggota koperasi."

Di akhir sambutan Zaenal menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya rapat anggota KKGJ. "Sekali lagi kami atas nama pengurus IKPRI mengucapkan terima kasih. Selamat menyelenggarakan rapat anggota dengan dukungan dan masukan positif dari peserta rapat."

(Susan/foto : Susan)

Kategori
DINAMIKA

Artikel Terkait

Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar